Amalan Istiqomah Berbuah Surga

Amalan Istiqomah Berbuah Surga - Apakah sahabat sedang mencari informasi tentang Berita Pagi Satu ?, Nah isi dalam Artikel ini disusun agar pembaca dapat memperluas pegetahuan tentang Amalan Istiqomah Berbuah Surga, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan referensi dari semua pembahasan untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Kecantikan, Artikel Kesehatan, Artikel Makanan, Artikel Mitos, Artikel Ragam, Artikel Unik, yang kami suguhkan ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Amalan Istiqomah Berbuah Surga
link : Amalan Istiqomah Berbuah Surga

Baca juga


Amalan Istiqomah Berbuah Surga

Amalan Istiqomah Berbuah Surga
AkuIslam.Id - Setiap sahabat Rasulullah pasti ingin mencapai surga. Karena itu, ketika ada orang yang dijamin surga, mereka selalu penasaran. Seperti orang yang satu ini. Tak ada yang Istimewa, hanya orang tua yang berpakaian sederhana. Namun, ia istiqomah pada satu ibadah yang akhirnya ibadah itu mengantarkannya pada pintu surga.

Ilustrasi Pintu Surga ( Foto @U-Report )

Suatu ketika, Rasulullah berkata, "Wahai Sahabat, sebentar lagi akan datang ke tengah-tengah kalian seseorang yang dirindukan oleh surga, yang diimpikan oleh surga atau orang itu diprioritaskan akan masuk surga."

Tak lama setelah itu, datanglah seorang pria tua. Pakaiannya biasa - biasa saja, tidak ada yang istimewa pada dirinya. Baik postur tubuh, tutur kata, maupun penampilannya. Melihat kedatangan lelaki tua itu dan ucapan Rasulullah, sahabat pun terheran.

Penampilannya biasa-biasa saja, tidak ada yang berbeda jika dibandingkan dengan para sahabat yang ada di tempat itu. Hari itu para sahabat tidak mendapat jawaban atas pertanyaan mereka. Keesokan harinya, ketika mereka berbincang - bincang lagi dengan Rasulullah, beliau kembali mengatakan bahwa sebentar lagi akan datang seorang ahli surga, seseorang yang dirindukan surga.

TINGGAL BERSAMA

Kemudian, pria tua yang sama dengan sehari sebelumnya tiba - tiba saja muncul di hadapan mereka. Para sahabat pun makin penasaran terhadap orang itu. Apa benar bahwa dialah orang yang dimaksud Rasulullah sebagai ahli surga.

Di hari berikutnya, ketika para sahabat sedang bercakap - cakap dengan Rasulullah, Rasulullah juga mengatakan hal yang sama. Yang datang pun selalu orang yang sama dari hari-hari sebelumnya. Tidak ubahnya seperti kedatangannya di hari-hari sebelumnya, pria tua itu pun tak mengubah penampilannya.

Karena penasaran, tanpa sepengetahuan orang tua tersebut, para sahabat pun mulai mengawasi keseharian orang tersebut. Tapi aneh, meski sudah mengawasi berhari-hari para sahabat juga tak menemukan sesuatu yang spesial.

Rasa penasaran para sahabat semakin kuat. Mereka pun memutuskan untuk menginap dan tinggal bersama orang itu. Di hari pertama, mereka tak mendapat jawaban yang berarti. Semua berjalan apa adanya dan tidak ada yang istimewa. Ketika tengah malam pun, sahabat tidak mendapati pemilik rumah itu bangun untuk shalat Tahajud. Sahabat makin penasaran dan mengira ia akan bangun sebelum Subuh dan shalat sunah Fajar. Ternyata orang tua itu punt idak melakukannya. Ia hanya menjalankan ibadah wajib, seperti shalat lima waktu.

MEMIKIRKAN DOSA

Karena belum mendapat jawaban, mereka pun memutuskan untuk bermalam lagi di rumah orang itu. Namun mereka tetap tak mendapati amalan khusus orang tua itu. Akhirnya, sahabat pun menyerah dan mengajak orang tua itu berbicara.

"Wahai orang tua, kata Rasulullah engkau adalah orang yang dirindukan surga, yang akan diprioritaskan untuk masuk surga. Padahal amalan ibadah engkau biasa - biasa saja dan sama dengan amal ibadah para sahabat lainnya. Tapi mengapa engkau di katakan ahli surga oleh Rasulullah, sementara banyak sahabat yang dekat dengan Rasulullah, punya amalan ibadah seperti engkau, tidak disebut sebagai ahli surga dan dirindukan surga," tanya sahabat.

Mendengar penyataan itu, orang tua itu menjawab, "Memang amal ibadah saya biasa-biasa saja seperti amal ibadah yang dilakukan oleh kebanyakan orang. Tapi ada satu hal yang istiqamah saya lakukan sebelum saya tidur."

"Apa yang engkau lakukan sebelum tidur?" tanya lagi makin penasaran.

Orang tua tadi menjawab, "Sebelum tidur saya selalu memikirkan apa saja dosa-dosa yang pernah saya lakukan sebelum ini, selama saya hidup ini, dan apa-apa saja dosa-dosa atau kesalahan yang saya lakukan selama hari itu, sehingga saya selalu istigfar di waktu akan tidur agar Allah mengampuni dosa-dosa saya agar saya tidak termasuk orang yang menzalimi diri sendiri. Saya selalu dan istiqamah beristifgar setiap malam sebelum tidur agar dosa-dosa saya pada hari itu diampuni oleh Allah." Itulah ternyata amalan rahasia yang membuat orang tua yang tampak biasa saja, namun berkedudukan tinggi dan mendapat hadiah surga.


from Aku Islam http://ift.tt/2swrQY7
Sumber KLIK Di Sini atau http://www.akuislam.id/


Demikianlah Artikel Amalan Istiqomah Berbuah Surga

Sekianlah artikel Amalan Istiqomah Berbuah Surga kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman kami, Kami yakin masih banyak kekurangan dalam makalah ini, Oleh karena itu kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan artikel ini.

Subscribe to receive free email updates: